Back to top
Selamat datang di Media Online Aceh News
||==> MARI KITA DOAKAN SAUDARA KITA ATAS MUSIBAH TSUNAMI PADA TANGGAL 26 DESEMBER 2004 >==||

Usaid Prioritas Bantu Fasda Pidie Jaya

Monday, 26 December 2016 0 Komentar

Mashadi (District Koordinator Pidie Jaya) menerima bantuan  secara simbolis

MEUREUDU | Gempa yang terjadi di Pidie Jaya masih menyisakan duka yang mendalam, tidak hanya moril, tapi juga material bagi masyarakat dampak gempa bumi pada 7 Desember 2016 lalu.  Maka dari itu fasilitator daerah (Fasda) Pidie Jaya yang selama ini membantu Dinas Pendidikan dan Kemenag untuk meningkatkan mutu pendidikan di kabupaten tersebut ikut membantu merigankan beban para korban musibah gempa.

Perwakilan Fasda Pidi Jaya, Ibrahim Badai, SPd Sabtu (25/12/2016) mengatakan, sebagian besar para guru, kepala sekolah dan pengawas juga ada yang mengalami musibah gempa bumi, diantaranya ada yang luka ringan dan luka berat, baik Fasda itu sendiri maupun keluarga dari Fasda, seperti kondisi tempat tinggal mereka yang rusak ringan dan rusak berat.

“Alhamdulillah ada juga dari Fasda kita yang tidak terkena musibah gempa, yaitu sebanyak 39 orang dalam keadaan sehat dan selamat dari gempa beberapa waktu lalu”, kata Ibrahim Badai

Lanjut Ibrahim Badai, Donasi yang diserahkan oleh USAID PRIORITAS sebesar Rp.19.820.000,-(sembilan belas juta delapan ratus dua puluh ribu rupiah) yang merupakan hasil sumbangan karyawan dari 6 kantor USAID PRIORITAS, termasuk sumbangan dari perwakilan Fasda Aceh Tamiang dan tim Word Education (WE). Sumbangan tersebut diserahkan langsung oleh Office Manager Aceh, Chairus Pratama kepada District Coordinator Pidie Jaya, Mashadi yang di dampingi ketua perwakilan Fasda Pidi Jaya, Ibrahim Badai. SPd, dan dihadiri 23 orang Fasda ikut menyaksikan penyerahan bantuan tersebut yang berlangsung di SDN Simpang Tiga Meuredu

“Semoga hasil sumbangan ini dapat meringankan beban para Fasda dan Keluarganya”, harap Chairus usai penyerahan bantuan

Penyerahan bantuan untuk para korban musibah gempa bumi berlangsung secara khidmad dan juga hadir perwakilan Fasda membaca dari Kabupaten Bireun.

”Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan USAID PRIORITAS atas kepeduliannya terhadap Fasda yang dilanda musibah gempa. semoga mendapat balasan yang setimpal dari Allah SWT”, ujar Ibrahim Badai menutup kegiatan serah terima bantuan tersebut.
Share this article :

Post a Comment

 
Copyright © 2017. Aceh News - All Rights Reserved

Distributed By Aceh News | Lyrics | Songs.pk | Download Ringtones | HD Wallpapers For Mobile JOIN AS WWW.ACEH NEWS.COM PLEASE CONTACT : 08126943363

Proudly powered by Aceh News